Ads

Jumat, 22 Maret 2013

Motivasi Kang Pepen


Untuk menaikkan layang2, ternyata tdk hanya dibutuhkan kekuatan utk bisa menarik terus menerus, tetapi dibutuhkan kombinasi tarik dan ulur agar ia bisa terbang tinggi. Demikian pula dengan semangat bekerja, tdk mungkin akan bertahan jika hanya ada punishment, tanpa ada apresiasi dan reward. Maka jangan selalu menghukum diri atas kegagalan, tetapi rayakan juga keberhasilan, sbg bentuk apresiasi diri, agar selalu tumbuh semangat utk berbuat yg lebih baik lagi dan baik lagi.

 Sambutlah pagi hari dengan semangat yang tak pernah pudar utk bekerja memberikan yang terbaik, sebagaimana matahari selalu terbit menghadirkan sinarnya di pagi hari, dan memberikan harapan baru bagi kehidupan.
 Setiap org memiliki potensi utk bisa berkarya optimal, sebagaimana seseorang mempunyai potensi marah. Dimana setiap potensi itu selalu ada sumbu pemicunya. Namun kadang kita lebih tahu dan bisa menyalakan sumbu pemicu amarah daripada sumbu pemicu potensi positif kita. Maka temukan sumbu pemicu potensi positif kita dan nyalakan, sehingga kita bisa berkarya lebih banyak lagi dalam hidup. Karena hidup ini singkat, dan tidak tahu kapan kita akan meninggalkannya.

 Pepatah bilang 'memperoleh lebih mudah daripada mempertahankan' atau 'menyerang lebih baik daripada bertahan'. Sesungguhnya segala sesuatu yg akan terjadi dimulai dan dibatasi oleh mindset kita, ketika kita berfikir utk mempertahankan sesuatu, maka hasil maksimal telah kita batasi dengan hasil saat ini, sehingga kita fokus agar tdk kehilangan sesuatu yg telah kita miliki. Maka jangan pernah puas dengan keadaan, krn prinsip terbaik adalah 'hari ini harus lebih baik dari kemarin, hari esok harus lebih baik dari kemarin', sehingga kita selalu berinovasi dan fokus pada pencapaian hasil yg lebih tinggi.

 Hanya org bodoh rasanya yg mau melakukan sebuah pekerjaan dengan taruhan nyawa tanpa bayaran, tanpa popularitas, atau bahkan tanpa selembar sertifikat. Tetapi hal itu tdk akan pernah kita ucapkan, ketika kita tahu bahwa org itu adalah Ibu kita, yg mengandung & membawa2 kita kemanapun selama 9 bulan, serta melahirkan dengan taruhan nyawa. Sertifikat yg keluarpun bukan atas nama dirinya, tetapi atas nama anak yg dilahirkannya. Itulah ibu, yang kadang dibenci anaknya, karena selalu melakukan hal yg tdk populer, memarahi, mencubit, atau yg lain krn takut anaknya tdk bisa bahagia kelak. Maka selalu muliakanlah ibu kita, bagaimanapun keadaanya dan kapanpun. Dan jangan sampai kita menyesal, krn terlambat menyadari cinta sejati seorang ibu. Trimakasih ibu.

 Berlian dinilai berdasarkan beberapa kriteria diantaranya karena cut atau potongannya, semakin banyak semakin berkilau dia. Demikian juga dengan manusia, semakin banyak dia diasah dengan menyelesaikan permasalahan, semakin berkilau dia. Maka jangan pernah menganggap sebuah permasalahan adalah sebuah malapetaka, karena kehadirannya akan menjadikan kita lebih cemerlang, sehingga siap menerangi tempat yg lebih besar.

 Setiap bunga memiliki daya tarik krn karakteristik yg dimilikinya, tdk terkecuali bunga bangkai yg dikenal krn bau busuknya. Demikian pula dg setiap diri kita, yg akan memiliki karakteristik yg mudah diingat dikarenakan kebiasaan kita. Maka buatlah kebiasaan positif, sehingga kita pun memiliki daya tarik krn hal yg positif, bukan sebaliknya. Karena pencitraan positif merupakan kunci utk membuka kesempatan, selanjutnya tergantung kita dalam memanagenya.

 Makna hidup itu banyak, tetapi tidak akan bermakna hidup jika maknanya sekedar tidak mati, karena orang pingsan atau koma juga masih hidup dan tidak mati. Maka kalau lampu saja yg hidup bisa menyinari sekeliling, maka harusnya kita yg hidup juga bisa berkontribusi pada lingkungan. Karena kalau tidak, berarti kita memaknai hidup dengan 'tidak mati', sehingga keberadaan kita sama dg ketidakadaan kita, dan hanya menunggu waktu utk mati secara biologis.

 Ketika hari yg kita lalui terasa hampa, saatnyalah kita mengevaluasi seberapa besar rasa syukur kita pada Sang Pencipta. Karena sesungguhnya besarnya nikmat yg dapat kita rasakan, berbanding lurus dengan rasa syukur yg dapat kita hadirkan.

 Setiap kita adalah unik, dan tdk mungkin kita hidup menjadi orang lain krn obsesi atau kekurangan kita. Hidup akan bahagia ketika kita bisa menjadi diri sendiri yg sadar atas kekurangan dan kelebihan. Dimana atas kesadaran itu, kita selalu memperbaiki diri, sehingga bisa meningkatkan kualitas hidup.

 Memperluas pikiran dan pandangan selalu diperlukan utk menentukan target terbaik. Jadilah seperti elang yg tak bosan terbang tinggi utk menentukan mangsanya, jangan seperti bebek yg pandangannya hanya terbatas pada kelompoknya. Karena seberapa luas yg bisa kita lihat dan pikirkan, akan menentukan seberapa banyak kemungkinan yg bisa kita dapatkan.

 Semakin jernih air semakin baik ia meneruskan cahaya, demikian pula dengan hati dan pikiran, semakin bersih dan jernih semakin kreatif dan baik dalam mengeluarkan ide. Utk itu diperlukan perenungan dengan berhenti sementara dari rutinitas, sampai buih2 yg menutup hati dan pikiran akibat aktifitas kita bisa hilang. Sehingga kita selalu siiap menghadapi rutinitas dengan hati dan pikiran yg jernih.
 Kadangkala dalam perjalanan menuju tujuan, terjadi hal yg tdk kita inginkan. Jangan jengkel atau kecewa, krn ia akan muncul ketika kita tidak siap menerima keadaan, tapi cobalah bersahabat dengannya, anggaplah itu sebagai tempat peristirahatan sementara. Penuhi kembali bekal kita dan lanjutkan perjalanan, karena jika tidak, tempat perhentian sementara itu akan menjadi tujuan akhir kita.

 Kadang kita mengeluh karena tdk sesuainya kenyataan dengan harapan. Tapi sadarilah bahwa sangat lebih banyak orang yang lebih berhak mengeluh dibanding kita. Hanya saja mereka tak sempat untuk mengeluh karena beban kehidupan yang berat harus mereka jalani tanpa bisa mereka sesali. Maka tegarkan hati, jangan sampai keluh kesah muncul di permukaan krn ia akan menghilangkan kekuatan, dan menjatuhkan keunggulan. Tegakkan bahu, serta temukan lagi secercah cahaya dibalik awan mendung, dan mulailah ambil langkah baru.

 Mencintai atau dicintai semua orang itu sangat mungkin, tetapi mempercayai atau dipercaya semua org itu mustahil. Demikian pula dg memaafkan atau dimaafkan semua orang itu mungkin. Tetapi melupakan atau dilupakan segala kesalahan itu mustahil. Maka berhati2lah dalam berbuat dan bersikap, karena yg kita lakukan hari ini menjadi catatan yg dapat menentukan hari esok.

 Kita adalah kumpulan potensi, yg dengan itu hidup dan berkembang. Potensi akan menjadi besar manakala kita memberinya makanan dengan mempergunakannya dalam kehidupan. Demikian pula sebaliknya, dia akan layu dan tdk berkembang manakala kita siasiakan. Maka pilihlah potensi mana yg akan kita jadikan besar, karena tanpa pilihan itu, berarti kita telah memutuskannya utk tetap menjadi kecil.

 Keahlian bukanlah didapat dari sekali atau beberapa kali kegiatan, dia diciptakan dari kegiatan yg dilakukan berulang2 (kebiasaan) dan terlatih. Maka pilihlah kegiatan positif utk mjd kebiasaan, sehingga bisa menambah ragam keahlian dalam hidup kita.

 Terkadang sesuatu yg rutin kita terima menjadi biasa dan tidak berarti apa2. Dan kita baru merasa kehilangan ketika ia tdk kunjung hadir kembali. Maka bersyukurlah atas yg kita miliki, atau kita hanya bisa menyesalinya krn terlambat menyadari kehadirannya.

 Hidup itu tergantung dari apa yg kita pikirkan. Saat kita memikirkan sesuatu, maka waktu kita akan habis utk itu. Tetapi ingatlah bahwa hidup butuh keseimbangan, dimana utk itu dibutuhkan pengelolaan waktu yg baik, sehingga org2 di sekeliling kita bisa mendapatkan haknya, tidak terkecuali keluarga kita.

 Berhadapan langsung dengan masalah kehidupan didunia nyata, merupakan cara utk mengasah kemampuan problem solving kita. Karena salah satu tugas kita sebagai pemimpin adalah problem solver, dan atas hal itu akan dimintai pertanggungjawaban. Maka selalu selesaikan masalah yg menimpa kita. Dan yakinlah bahwa kemudahan pasti akan datang setelah kesulitan.

 Berusahalah menjadi orang yang mulia dan selalu berbanggalah dengan diri sendiri. Karena orang lain akan melihat diri kita, sebagaimana kita melihat diri kita sendiri.

 Jika kita sdg berada dalam badai kehidupan, jangan pernah berhenti berjalan, atau kita akan tenggelam dalam kekacauan, ketakutan & ketidakpastian. Berjalanlah terus, karena tidak semua daerah terkena badai. Dan jadikan kebiasaan positif untuk tidak mudah menyerah, hari ini dan selanjutnya.

 Kadang jika sesuatu terjadi sesuai rencana, kita menganggap bahwa segala sesuatu hanyalah tergantung kemauan kita. Namun jika sebaliknya yg terjadi, barulah kita tersadar bahwa ada Yang Maha Kuasa yg menentukan. Maka selalu bersyukurlah dan jangan melampaui batas, sehingga Yang Maha Kuasa tdk perlu mengingatkannya dg mengurangi/mencabut kenikmatan yg telah diberikan sebelumnya.

 Kadang kita merindukan masa lalu, karena kita ingin mengulangi hasil akhir peristiwa tsb atau ingin memperbaikinya. Namun sadarilah bahwa waktu tdk akan kembali, dan hidup kita yg sebenarnya bukanlah masa lalu, tetapi sekarang dan masa datang. Ia adalah misteri, yg hasil akhirnya ditentukan oleh akumulasi kegiatan kita tiap hari.

 Waktu itu tergantung persepsi kita, ketika kita berkata sibuk, maka kita tidak akan bebas. Ketika kita berkata tidak punya waktu, maka dia akan habis. Ketika kita berkata akan melakukannya esok, hari ini akan lewat begitu saja. Maka manage waktu dengan baik, jangan menunda pekerjaan yg bisa dilakukan sekarang, dan lakukan pola hidup sehat. Krn menghabiskan waktu tanpa kesehatan akan hambar dan menjemukan.

 Sesuatu yg kita inginkan akan mungkin terjadi jika kita memiliki kemauan, kesempatan dan kemampuan. Maka selalu tumbuhkan kemauan, selagi kita memiliki kesempatan dan kemampuan. Karena pada saatnya ia akan hilang, sehingga yang muncul hanyalah sebuah perandaian atau penyesalan.

 Bekerja utk kebaikan bukanlah tidak melelahkan. Tetapi dg kemauan yg terus menerus, rasa sakit itu akan menjadi teman sehingga kita malah takut kehilangan. Karena kita sadar bahwa hidup adalah pilihan, kalo kita tidak berada pada kebaikan berarti kita berada pd pihak sebaliknya. Maka teruslah bergerak utk kebaikan, hingga kelelahan itu lelah mengikuti, hingga kebosanan itu bosan mengejar, dan hingga keletihan itu letih bersama kita.

 Membuat tujuan dalam setiap aktifitas, laksana meletakkan gawang dalam permainan sepak bola. Jika gawang tidak pernah dibuat, kepandaian kita membawa bolapun tdk akan berguna. Maka sebelum memulai aktifitas, selalu tetapkan tujuan dg jelas, sehingga kita tertantang utk membuat hattrik dan menyarangkan gol sebanyak2nya ke dalam gawang.

 Tdk ada masalah yg tdk bisa diselesaikan, tidak ada salah yg tdk bisa dimaafkan. Hidup akan menjadi indah, jika kita bisa menambahkan senyum dan kesabaran atas setiap masalah yg kita hadapi, serta mampu memaafkan kesalahan diri dan org lain, utk kemudian diambil hikmah guna hasil yg lebih baik lagi.

 Dalam hidup diperlukan optimisme dan antusiasme yg tinggi, termasuk dalam memanfaatkan segala peluang, sebab peluang yang datang sekarang, bisa jadi tidak akan berulang. Dan jangan lupa mempersiapkan alternatif segala urusan, agar kita tidak membuka jalan kehinaan.

 Ketika lahir ke dunia, kita menangis dan semua org tertawa gembira, maka usahakanlah waktu kita meninggal dunia, ketika semua org menangis, kita tertawa bahagia karena banyaknya amal kebaikan kita.

 Untuk masa depan kita harus berprasangka baik, tetapi jangan berprasangka baik pada nafsu sendiri. Karena nafsu lebih kejam daripada musuh, musuh membuka mata hati atas kekurangan kita, sedangkan nafsu menutup mata hati sehingga menumpulkan daya nalar dan daya pikir kita.

 Sesungguhnya saat seseorang mengucapkan katakata yang tidak pantas kepada kita, ia telah mengungkapkan jati dirinya. Maka bersyukurlah, karena kita tidak perlu mencarinya dan introspeksilah, sehingga kita bisa lebih baik lagi dalam mengisi hari2 kita.

 Setiap makhluk di muka bumi hidup sesuai peran masing2. Yg membedakan kita dengan makhluk lain adalah karuniai akal utk berfikir. Maka apapun peran kita, jangan sampai menyalahi tugas sebagai pemakmur bumi, sehingga tdk mempersulit kita di hari pertanggungjawaban kelak.

 Kejarlah impian dgn selalu memelihara kesehatana, jangan hanya fokus pada keberhasilan dan mengorbankan kesehatan kita. Karena kenikmatan lebih hanya akan dapat kita rasakan jika kita mampu mengumpulkan keberhasilan dan kesehatan dalam satu waktu.

 Utk bertahan hidup, kadangkala kita harus bekerja apa adanya. Sedangkan utk kenyamanan dan optimalisasi diri, diperlukan pekerjaan yg sesuai kompetensi pribadi. Maka temukan kompetensi pribadi kita dan asahlah, hingga kita dapat mempertemukannya dengan sumber penghasilan.

 Perubahan ke arah positif yg dilakukan rutin setiap saat akan menyelamatkan kita dari perubahan global. Maka berilah perubahan dalam rutinitas kita, shg ia tidak lagi mjd sebuah hal yg menjemukan.

 Semakin berat tantangan semakin banyak adrenalin yg kita butuhkan utk menyelesaikan, dan semakin tinggi pula kenyamanan yg bisa kita rasakan setelahnya. Maka luangkan waktu utk mengapresiasi diri setelah menyelesaikan tantangan, sehingga energi kita kembali penuh dan siap menerima tantangan berikutnya.
Selamat pagi rekan2. Selamat beraktifitas.

 Ada dua kemungkinan sesuatu itu terpatri kuat dalam ingatan kita, yaitu karena kebaikan yg di banggakan atau karena kejelekan yg disesali. Maka siapkan hari2 kita utk bekerja dg penuh perhitungan, shg kita bisa mengenangnya suatu hari nanti dengan penuh kebanggaan.

 Untuk menciptakan sesuatu yg bernilai tinggi, kita harus mau mengatasi tantangan yg tinggi pula. Karena sesungguhnya tantanganlah yg memberi nilai atas apa yg hendak kita capai. Semakin sulit pencapaiannya, semakin berharga hasilnya.
 Banyak orang yg baru sadar dan bekerja utk mengejar impiannya, setelah kesempatan tidak lagi bersamanya. Maka gunakan sebaik2nya kesempatan sebelum kesempitan kita, kaya sebelum miskin kita, dan sehat sebelum sakit kita, sehingga kita tdk menyesal di kemudian hari.

 Dalam hidup diperlukan integritas. Namun jika ia dilaksanakan karena keterpaksaan dan tekanan, pasti akan berakhir dengan kekecewaan dan penderitaan. Maka sungguh bijak pemimpin yg dapat memfasilitasi bawahannya utk berintegritas, dengan memenuhi segala kebutuhan dan haknya dalam bertugas, sehingga integritas menjadi sebuah keniscayaan dalam kenyamanan.

 Waktu hidup kita sangatlah terbatas, janganlah dihabiskan hanya utk membicarakan orang lain. Tetapi luangkan waktu utk berbicara tentang ide, karena dari hal itulah orang2 besar dilahirkan dan dicatat dalam sejarah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar